Cara Merawat Perahu Kayak Agar Tetap Awet Saat Digunakan

kayak baru

Olahraga kayak merupakan salah satu aktivitas paling menarik dan seru yang dapat Anda lakukan di luar ruangan. Sayangnya, masih ada beberapa orang belum menyadari bagaimana cara merawat perahu kayak dengan benar setelah menggunakannya.

Bagaimana Cara Merawat Perahu Kayak dengan Tepat?

Kayak termasuk salah satu alat olahraga air yang berupa kapal kecil. Pengguna dapat menggerakkannya menggunakan dayung. Baik itu saat berada di sungai ataupun perairan lainnya dengan arus cukup deras. Di bawah ini beberapa cara merawatnya yang penting untuk Anda perhatikan:

  1. Rutin Mengecek Body Kayak

Langkah pertama untuk merawat perahu kayak yaitu dengan rutin mengecek bagian body. Terlebih, penggunaannya tentu kerap mengalami masalah saat Anda pakai. Contohnya saja ada goresan ataupun terkena kotoran seperti debu.

Ada baiknya untuk segera membersihkan bagian body tersebut. Hal ini agar tidak menimbulkan kerusakan lebih parah. Pastikan melakukan pengecekan rutin pada bagian ini agar penggunaan perahu tersebut tetap awet.

  • Simpat di Tempat yang Benar

Untuk cara merawat selanjutnya, Anda bisa meletakkan perahu tersebut di tempat yang tepat. Pastikan menghindarkannya dari sinar matahari. Selain itu, tempatkan juga di lokasi teduh agar tidak terkena air hujan saat musim penghujan.

Hal ini agar tidak mudah terkena jamur. Selanjutnya, usahakan sirkulasi udara dan pencahayaannya terjaga jika menyimpannya di dalam ruangan. Tentu akan menjadikan kayak akan tetap awet dan terjaga.

  • Meletakkannya dengan Cara Digantung

Pemilik kayak dapat menyimpan perahu ini dengan cara digantung saat meletakkannya di tempat penyimpanan. Hal ini sendiri termasuk sebagai salah satu metode khusus yang cukup mudah agar peralatan tersebut tidak mudah rusak.

Selain itu, pastikan menghindarkan perahu ini dari zat kimia agar tidak ada permasalahan saat sewaktu-waktu ingin menggunakannya. Terlebih, kayak merupakan salah satu olahraga paling seru di luar ruangan sehingga penting menjaganya.

Itu tadi penjelasan tentang cara merawat perahu kayak yang bisa Anda lakukan. Walaupun terlihat sepele tentu saja dapat berpengaruh terhadap keawetan alat tersebut. Jika merawatnya dengan benar tentu semakin terjaga keawetannya.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *